IRD Blogging

Sunday, August 20, 2017

Blogging Pemula, Sukses Dengan Cara Sederhana

1:25 PM 0
Blogging Pemula, Sukses Dengan Cara Sederhana
Saya sering mengunjungi berbagai situs tentang blogging. Ada banyak yang saya dapatkan dari kunjungan saya. Maka dari itu saya akan membagikan kepada Anda secara bertahap sejak memulai hingga sukses dalam monetisasi blog.

Hal ini sangat bagus untuk Anda dalam memulai blogging bagi Anda yang pemula.

Maka dari itu untuk memulainya, Anda mesti melakukan hal sederhana ini dengan konsisten.

BUAT BLOG DENGAN TOPIK (NICHE) TERTENTU

Buat blog itu cukup mudah dan sederhana. Untuk Anda yang pemula dalam blogging, saya menyarankan mulailah dengan platfrom yang gratis seperti http://Blogger.com

Jangan berpikir, kalau begitu blog saya tidak profesional.

Saya tegaskan kepada Anda, mereka yang telah sukses. Pastinya melawati hal yang sangat membosankan terus menerus. Bukan karena platfrom mereka berbayar atau gratis.
Blogging itu pekerjaan yang sangat membosankan namun berpenghasilan
Maka dari itu, mulailah dari membuat blog.
Lalu, ada apa dengan topik tertentu? Topik dalam kamus blogging dikenal dengan kata niche.

Niche inilah yang mesti Anda kembangkan. Saya menyarankan gunakan satu niche yang Anda senangi.
Contoh:

Ketika Anda memiliki keahlian di bidang bisnis, maka niche blogging Anda adalah bisnis. Kupas secara mendalam tentang bisnis di blog Anda.

Tidak perlu khawatir, karena pembaca Anda sedikit. Jika Anda konsisten dalam menulis konten dan membagikannya. Maka, pembaca yang akan menghampiri Anda.
Gunakan satu niche untuk kesuksesan Anda. Berikan informasi secara mendalam dan menyeluruh untuk pembaca Anda. Hingga menjadi blog terpercaya untuk niche Anda.

PELAJARI KEMUDIAN BUATLAH KONTEN YANG BERKUALITAS

Biasanya seorang blogger pemula kurang akan pengetahuan seputar blogging. Maka dari itu untuk menjadi blogger sukses hendaknya Anda mempelajari tulisan blogger sukses.

Ini bertujuan, agar supaya di kemudian hari Anda tidak kesulitan dengan hal baru dari blog Anda.

Bahkan Anda juga dapat mempelajari blog yang sesuai dengan minat Anda. Menjadikannya bahan dan menyeleksi kemudian menyederhanakannya. Agar supaya pembaca Anda lebih mengerti apa yang mereka tidak mengerti sebelumnya.

Namun terkadang kita sebagai blogger sering mempelajari hal baru dari dunia blogging. Tapi kekurangan kita yaitu belum mau bertindak secara nyata setelah kita pelajari.

Pelajari kemudian bertindaklah. Disamping Anda mempelajari buatlah konten yang berkualitas untuk blog Anda.

Buatlah konten yang lebih dari 1500 kata dengan pembahasan yang mendalam dan sertakan beberapa link internal dan external untuk melengkapkan kualitas konten Anda.

Tanpa sebuah konten blog tidak akan berkembang. Bahkan untuk mendulang sebuah dollar dari blog itu memerlukan sebuah konten yang berkualitas.
Kesuksesan seorang blogger terlihat dari konten yang mereka buat. Mudah dipahami, dibaca dan ditemukan serta dibagikan.
Kualitas blog ditentukan dari konten

BERINTERAKSI DENGAN PEMBACA BLOG

Untuk berinteraksi dengan pembaca Anda, itu cukup mudah. Anda hanya perlu membalas komentar pembaca Anda di kolom komentar.

Berikan mereka jawaban yang mereka inginkan dengan ramah. Agar supaya ketika mereka menemukan masalah pastinya mereka akan kembali mengunjungi Anda.

Berinteraksi dengan pembaca itu perlu, bukan cuma di kolom komentar saja. Sosial media atau pun email.

Jangan biarkan pembaca Anda merasa tidak nyaman dengan balasan yang Anda berikan.


LAKUKAN SECARA BERTAHAP DENGAN BANGGA

Dalam dunia blogging tidak ada yang instan untuk kesuksesan. Butuh kerja keras untuk melakukannya.

Blogger sukses yang sekarang ini telah menikmati hasilnya. Pernah merasakan hal yang paling membosankan dalam dunia blogging.

Menulis... Menulis... Menulis...

Walau dengan pembaca sedikit, jika konten Anda teratur dengan kualitas Google. Maka tanpa Anda sadari, pembaca akan datang dengan sendirinya.

Anda mesti bersabar, pantang menyerah dan kerjakan dengan bangga.

Sukses itu ada didepan Anda. Tinggal berusaha untuk memilikinya.
---

Blogging untuk pemula itu cukup mudah. Jangan mengajak mereka untuk melangkah ke tingkat tinggi blogging. Jika mereka belum konsisten dalam penulisan blog mereka.

Lakukan secara teratur dan kerjakan dengan bangga.

Sunday, August 13, 2017

Meningkatkan Pengunjung Dengan Konten Blog Yang Baik, Benar, Dan Berkualitas

2:02 AM 0
Meningkatkan Pengunjung Dengan Konten Blog Yang Baik, Benar, Dan Berkualitas
Sebagai seorang blogger harus mengetahui hal ini "Bagaimana cara meningkatkan pengunjung blog dengan konten yang baik, benar dan berkualitas"

Karena jika Anda hanya menulis artikel berkualitas tanpa memperhatikan hal ini. Traffic Anda tidak akan meningkat seperti yang Anda inginkan.

Ingatlah urutan dalam dunia blogging.
  1. Membuat blog
  2. Konten blog
  3. Pengunjung blog
  4. Monetisasi blog
Ada 4 urutan untuk bisa menghasilkan uang dari blog Anda.

Dan untuk mendapatkan pengunjung dari artikel berkualitas Anda.

Maka Anda perlu mempelajari berikut ini untuk blog Anda.

MILIKILAH STRATEGI PENULISAN ARTIKEL BERKUALITAS

Kenapa dengan strategi? seperti yang saya jelaskan tadi bahwa blogger sukses memiliki strategi menulis mereka sendiri. Dengan strategi penulisan. Anda tidak perlu menulis artikel setiap harinya.

1 artikel berkualitas setara dengan 10 artikel biasa.

Memang begitulah cara kerja dari artikel berkualitas jangka panjang untuk blog Anda.

Karena bermanfaatnya tulisan yang Anda buat membuatnya bisa bertahan lama dan dapat dipelajari oleh pembaca Anda.

Lalu bagaimana memiliki strategi itu? [Selengkapnya di : https://irdblogging.blogspot.co.id/2017/08/Milikilah-Strategi-Sukses-Penulisan-Artikel-Berkualitas.html

PENULISAN ARTIKEL UNTUK MENARIK PEMBACA

Untuk menarik pembaca dengan tulisan Anda itu sangat penting. Jangan hanya menulis asal-asalan. Anda harus memikirkan dan menulis "Bagaimana agar supaya artikel saya dapat mendatangkan pengunjung"

Maka lakukanlah hal berikut ini.

1. BUATLAH JUDUL YANG TIDAK BISA DITOLAK PEMBACA
Kesalahan seorang blogger adalah menulis artikel sebelum judul. Anda mesti mengingat ini JUDUL ARTIKEL ADALAH RUANG LINGKUP DARI ISI ARTIKEL ANDA.

Maka dari itu, buatlah judul yang membuat pembaca Anda.
  1. Penasaran untuk membacanya
  2. Menarik untuk membacanya
  3. Minat untuk membacanya
Luangkan waktu Anda sebelum menulis artikel untuk menentukan judul artikel dengan tujuan yang nyata. Agar supaya pembaca Anda berminat untuk membaca tulisan Anda.

2. BUATLAH KONTEN YANG TIDAK MEMBOSANKAN
Tidak sampai di "judul" saja penulisannya. Selanjutnya buatlah konten yang tidak membosankan untuk pembaca Anda.

Rata-rata pembaca blog baru tidak akan membaca semua tulisan Anda. Jika paragraf pembuka, tulisan Anda biasa-biasa saja.

Maka dari itu, konten yang tidak membosankan itu seperti.


Artikel Pembuka
  • Berikan pertanyaan, untuk menarik minat membaca mereka
Contoh:
[ Hampir semua blogger pemula melakukan kesalahan yang sama dalam mengembangkan blog mereka. Apakah Anda termasuk diantara mereka? yang gagal karena sulit, gagal karena bosan, gagal karena tidak ada waktu. Pastinya bukankan?
Lalu bagaimana cara mengatasi hal tersebut? Saya punya solusinya ]

Ini akan memberikan rasa penasaran kepada mereka, apakah mereka termasuk dan bagaimana mengatasinya.
  • Berikan kutipan dari para ahli
Kutipan ini bertujuan untuk memberikan umpan balik yang akurat untuk pembaca Anda. Agar supaya pembaca Anda berminat untuk terus membacanya.

Contoh:
[ Blogging adalah pekerjaan paling membosankan. Karena kebosanan itu menjadi investasi kesuksesan untuk Anda. {Ibnu Rasyid} ]
  • Gunakan imajinasi dan analogi pembaca
Dalam hal ini Anda mesti mempermainkan imajinasi pembaca Anda dengan kata-kata yang membuat mereka berpikir untuk bertindak begitu pun dengan analogi.
  • Berikan kata-kata untuk melanjutkan
Jangan habiskan di pembuka pada tulisan Anda. Gunakan kata-kata yang menarik untuk membuat pembaca Anda, membaca lagi tulisan Anda selanjutnya.

Isi Artikel
Setelah Anda membuat paragraf pembuka. Selanjutnya ke isi artikel.
  • Berikan informasi yang pembaca Anda butuhkan
Ketika Anda menulis isi artikel Anda, maka ruang lingkup ada di judul artikel. jangan membahas hal yang berbeda dari judul artikel Anda.
  • Berikan gambar untuk memanjakan mata pembaca Anda
Gambar itu perlu dalam artikel berkualitas. Jangan biarkan mata pembaca Anda beralih karena bosan dengan huruf alfabet. Maka solusinya dengan meletakkan gambar pada artikel Anda.
  • Jelaskan secara terperinci dan terpercaya
Isi artikel Anda mesti terperinci sesuai dengan ruang lingkup judul artikel Anda ditambah dengan informasi yang Anda dapatkan itu, sumbernya terpercaya.
  • Berikan informasi yang mudah untuk dipahami
Gunakan kata-kata yang baik dan sopan yang mudah dipahami pembaca Anda. Karena ketika mereka paham mereka tidak akan bosan-bosannya mengunjungi blog Anda.

Penutup Artikel
Di akhir tulisan Anda, buat pembaca Anda untuk melakukan tindakan nyata. Setelah membaca tulisan Anda. Bertujuan untuk memanggil mereka membaca tulisan Anda.

Menerapkan seperti yang Anda tuliskan. Itulah kenapa pada penutup artikel mesti mengajak pembaca untuk bertindak.

SOSIAL MEDIA UNTUK MENARIK PENGUNJUNG

Setelah melakukan strategi, penulisan saatnya Anda publikasikan tulisan Anda.

Jika Anda tidak paham dengan SEO maka solusinya adalah sosial media Anda. Coba Anda bayangkan.
"Anda memiliki teman di Facebook +2.500, Twitter +5.000, WhatsApp +7.000 dan sosial media lainnya yang +3.000" Kemudian Anda bagikan kepada mereka semua.

Maka, Anda sendirilah yang dapat membuktikannya. Betapa melimpahnya pengunjung yang Anda dapatkan. Cukup sederhana bukan, jika Anda belum mengerti tentang SEO.
___

Meningkatkan pengunjung itu mudah namun sulit. Karena Anda mesti berpacu pada ketelitian dan konsistensi dalam menulis konten berkualitas.

Mampu menarik pembaca dengan konten Anda, berbeda dengan tulisan blogger lainnya bahkan mereka takjub, dan mereka memberikan respon positif untuk tulisan Anda. Itu sudah luar biasa, tinggal Anda mengembangkannya lebih baik lagi.

Meningkatkan pengunjung dengan konten blog yang baik, benar dan berkualitas untuk pemula ini cukup mudah untuk Anda lakukan.

Sunday, July 9, 2017

Inilah 6 Kebiasaan Blogger Sukses, Patut Anda Pelajari

3:00 PM 0
Inilah 6 Kebiasaan Blogger Sukses, Patut Anda Pelajari
Pada umumnya seorang blogger pemula pasti ingin menjadi blogger sukses seperti blogger-blogger yang telah sukses. Namun perlu Anda ketahui bahwa blogger yang telah sukses telah melewati masa-masa yang sangat membosankan bersama blog mereka.

Karena mereka ingin sukses, makanya mereka dapat melewati masa-masa bosan itu bersama blog mereka.

Kebiasaan itulah yang akan mereka bagikan pada kita semua sebagai seorang blogger.

Lalu kebiasaan blogger sukses itu seperti apa?

Anda sering mendapatkannya jika Anda menjelajahi Google dengan kata kunci 'tips blog' semuanya ada di Google.

Namun bagaimana cara Anda menyikapi hal tersebut. Pada umumnya blogger pemula ingin langsung menghasilkan uang dari blog mereka, makanya mereka berusaha keras di awal.
Agar tidak menyulitkan Anda, lakukanlah dengan bertahap dan konsisten. Untuk pemula, saya menyarankan mempublikasikan tulisan dalam sehari, satu informasi yang bermanfaat.


BAGIKAN TULISAN ANDA DENGAN KONSISTEN

Ini perlu bagi Anda yang pemula, karena belum memiliki pembaca setia maka publikasikanlah tulisan Anda secara konsisten.

Buat target untuk tulisan Anda agar supaya mudah Anda kerjakan. Jangan terpaku pada sebuah penghasilan saat Anda memulai sebuah kesuksesan. Terutama pada sebuah blog.

Buat konten yang berkualitas dengan informasi yang bermanfaat untuk pembaca Anda. Karena pembaca Anda atau pengguna internet menggunakan Google sebagai tempat untuk menemukan sebuah informasi.


BERINTERAKSI DENGAN PEMBACA

Jika Anda mampu berinteraksi dengan pembaca Anda. Itu akan sangat membantu Anda dalam mengembangkan jaringan blog Anda. Gunakan sosial media Anda untuk mempromosikan blog Anda.

Jangan hanya berdiam diri, menunggu pembaca Anda membuka blog Anda. Mestinya Andalah yang pertama mempromosikan blog Anda kemudian pembaca Anda.

Anda punya peran besar dalam berinteraksi dan mempromosikan blog Anda kepada pembaca.


MENYUKAI TOPIK TULISANNYA

Ini perlu Anda tahu, jangan memilih topik blog yang Anda tidak sukai karena dapat membuat Anda berpikir tiga kali lebih keras tentang topik tersebut hingga membuat Anda bersandar dan berkata susahnya.

Mulailah dengan topik yang mudah untuk Anda, sesuai dengan keahlian Anda sebagai seorang yang berbakat. Anda mahir dalam otomotif, budak sajak, bercerita, mendongeng, menulis, berbisnis, dan lain sebagainya. Maka gunakan topik tersebut untuk Anda kembangkan di blog Anda.

Contoh, Anda seorang pecinta alam pastinya Anda akan merawat alam dengan sepenuh hati maka lakukanlah hal tersebut dengan tulisan untuk semua orang yang membaca bertindak untuk menjaga alam. Begitulah yang dinamakan topik yang disenangi.


BERIKAN SENTUHAN LINK

Jangan sekali-kali Anda menggunakan metode copy paste pada blog Anda.
Lebih baik Anda menggunakan gaya penulisan Anda sendiri lalu menyertakan Link dari mana asal tulisan tersebut yang Anda jadikan sebagai bahan untuk blog Anda.

Agar supaya pengunjung Anda tidak memberikan kesan negatif.

Karena begini, semua blogger copy paste akan lebih dulu sukses ketimbang blogger pemula yang telah berjalan setengah tahun.

Karena mereka hanya copy paste tulisan blog orang lain kemudian mereka kembangkan dengan versi mereka.

Hingga akhirnya mereka tidak pusing lagi dalam menulis dan memikirkan sebuah judul yang baik untuk blog mereka.

Setiap Anda ingin melakukan copy paste lakukan hal tersebut dengan benar dan baik.

MENULIS DENGAN BAIK

Tulisan Anda adalah kebahagian bagi mata pengunjung Anda, dan Anda harus memperhatikan masalah sepele ini karena seorang blogger sering melakukan kesalahan pada poin ini. Baik itu dari penulisan kata, kalimat, dan sebagainya.

Perhatikan poin tersebut karena akan mengurangi kenyamanan bagi pembaca Anda.

Menulislah dengan baik, sebelum Anda membagikannya kepada pembaca Anda. Terlebih dahulu bacalah tulisan Anda sebelum Anda membagikannya agar supaya tidak terjadi kesalahan dalam penulisan artikel.


MEMBACA BLOG ORANG LAIN

Kenapa? Karena ada saat dimana Anda akan kehilangan kata untuk tulisan Anda. Maka dari itu Anda perlu membaca blog orang lain sebagai bahan untuk tulisan Anda selanjutnya.

Untuk menjadi seorang blogger sukses ada banyak cara yang perlu Anda lakukan namun cara yang sederhana adalah memanfaatkan pengalaman blogger sukses sebagai kebiasaan Anda dalam menjadi blogger sukses.
---

Untuk memulai sebuah blog hendaknya Anda memulainya dengan baik dan benar. Jangan terlalu berpikiran keras untuk menghasilkan. Sederhanakan pikiran Anda tentang cara dasar untuk melakukannya terus-menerus.

Blogging pekerjaan yang membosankan. Namun, bisa jadi blogging memberikan kesuksesan.

Sunday, July 2, 2017

Inilah Alasan Kenapa Blogger Pemula Gagal Menjadi Blogger Sukses

3:15 AM 0
Inilah Alasan Kenapa Blogger Pemula Gagal Menjadi Blogger Sukses
Selalu identik dengan kata pemula. Bahkan untuk dunia blog pun ada pemula dan pro. Jika pemula kian hari bertambah maka akan sedikit yang akan menjadi pro dan itu sudah wajar. Itulah kenapa ada kata gagal dan sukses.

Kenapa blogger pemula banyak yang gagal dalam menjadi blogger sukses? pertanyaan ini sering ditanyakan bagi blogger yang memang pemula. Karena mereka tidak tahu apa-apa jadi mereka bertanya dan menghasilkan jawaban dibawah ini.

MALAS NGEBLOG

Ketika seorang blogger telah malas ngeblog atau beraktivitas di blog mereka. Inilah kegagalan yang akan terjadi pada Anda. Namun ada yang sering mengelolah blog mereka namun gagal juga?

Anda tidak perlu putus asa. Cukup perbaharui blog Anda dengan cara berikut ini.
  1. SUKSES BLOG DENGAN NICHE TERTENTU : Baca Selengkapnya
  2. PANDUAN BAGAIMANA MEMBUAT BLOG SUKSES UNTUK PEMULA : Baca Selengkapnya
  3. MILIKILAH STRATEGI PENULISAN ARTIKEL BERKUALITAS : Baca Selengkapnya

MALAS MENULIS

Malas menulis artinya, mereka tidak mau meluangkan waktunya untuk membuat artikel berkualitas dan menarik.

Hanya melakukan copy paste semata.

Anda punya keahlian, bakat, hobi, dan minat. Namun jika Anda malas dalam menulis konten berkualitas untuk blog Anda, pembaca Anda. Sama halnya Anda gagal sebagai blogger pemula.

SALAH DALAM MEMPUBLIKASIKAN TULISAN

Walau Anda menulis sesuai dengan yang Google sukai tetapi, jika Anda tidak mengoptimalkan publikasi maka jangan heran jika pengunjung Anda kurang dari yang Anda inginkan.

Anda jangan membagikannya semata-mata karena telah selesai. Anda mesti promosikan kepada teman Anda, komunitas Anda dengan baik. Agar supaya mereka tertarik untuk mencoba metode Anda.

TIDAK KONSISTEN

Anda mempunyai kelebihan yang lebih hingga Anda ingin menjadi Blogger sukses namun jika Anda tidak konsisten dalam dunia blogging walau kelebihan itu baik tapi tidak konsisten maka hasilnya Anda akan rasakan sendiri bersama mereka yang membuat blog baru lagi.

WAKTU DAN INSTAN

Mereka yang telah menjadi blogger pro pastinya mereka telah memanfaatkan waktu mereka dalam menulis di blog.

Karena bukan cuma blog saja yang harus kita kerjakan namun mereka mampu dalam memanfaatkan waktu maka mereka pantas menjadi blogger pro.

Begitu pun dengan usaha mereka yang mereka luangkan dari awal pembuatan blog hingga sukses, karena apa yang Anda inginkan pastinya butuh proses walau sebuah merk yang menggunakan kata instan pastinya akan butuh proses dalam mengerjakannya.

BERAMBISI INGIN MENGHASILKAN UANG

Saya tidak melarang Anda untuk berambisi dalam sebuah kesuksesan. Namun saya menyarankan untuk fokus terlebih dahulu membuat konten yang berkualitas untuk blog Anda.

Anda tidak perlu mengejar ini, pada akhirnya Anda akan mendapatkannya jika Anda memang serius dalam dunia blogging. Karena keseriusan Anda dalam dunia blogging akan membuat Google tertarik dengan blog Anda.
---

Sebenarnya masih banyak yang membuat blogger pemula gagal, namun untuk lebih ringkasnya sukses tidaknya Anda ditentukan dari diri Anda.

Anda bebas menggunakan cara apapun dalam blogging selama cara itu baik untuk Anda dan orang lain.
Lakukan yang terbaik mulai dari awal walau itu hal yang membosankan.

Sunday, June 25, 2017

Peringatan Untuk Blogger Pemula Yang Ingin Sukses

8:08 PM 0
Peringatan Untuk Blogger Pemula Yang Ingin Sukses
Ada apa dengan blogger pemula? Bukan berarti saya seorang Pro-Blogger namun saya lebih suka mempelajari tulisan blogger lain dan mengembangkannya sesuai dengan gaya penulisan saya. Saya masih blogger pemula seperti Anda yang pemula. Maka dari itu untuk saling berbagi adalah cara terbaik untuk seorang blogger pemula berkembang.
Sama halnya dengan artikel ini, Perhatian Untuk Blogger Pemula. Tulisan ini saya pelajari dari http://panduanim.com, Bahwa ada yang harus blogger pemula ketahui lebih dulu.

Blogging bukan cara termudah dalam menghasilkan Dollar. Ini benar adanya. Bahkan admin dari http://panduanim.com mengatakan Ya.

Blog itu tidak instan dalam langsung menghasilkan Dollar, karena butuh proses dalam mengelolah blog hingga menghasilkan Dollar. Dapat dikatakan ada beberapa tahap untuk bisa menghasilkan Dollar pada blog, menurut pengalaman saya.
  1. Membuat blog.
  2. Publikasikan tulisan sebanyak-banyaknya dengan tulisan berkualitas.
  3. Tampilan Blog harus nyaman dipandang.
  4. Mempelajari tentang blog SEO.
  5. Banyak membaca tips dan dasar blog.
  6. Menghasilkan Dollar dari blog.
Ada 6 poin dalam pengalaman saya ngeblog, namun 6 poin tersebut bercabang dan bercabang hingga akhirnya sampai pada poin ke 6.

Ngeblog itu tidak mudah, perlu ada kata 'konsisten' dalam kata blog itu. Jika tidak ada kata 'konsisten' maka jangan harap bisa menghasilkan Dollar dari blog.

Jika Anda hanya berpikiran pendek blog menghasilkan Dollar tanpa melakukan dengan konsisten. JANGAN HARAP ANDA MENGHASILKAN DOLLAR.

Waktu tercepat dalam menghasilkan Dollar pada blog ialah 6 bulan dan bulan selanjutnya hingga usia satu tahun Anda bisa menunjang penghidupan Anda.
Jika Anda ingin menghasilkan Dollar dari blog dengan cepat maka jawabannya adalah bukan ada pada blog. Begitupun yang dikatakan oleh admin http://panduanim.com dan sesuai dengan pengalaman saya memang betul adanya tidak bisa di dapat dengan cepat.
Konsisten adalah kunci dalam menghasilkan Dollar pada blog